Kamis, 04 November 2010

Buku Antik, Kuno dan Lawas Tarzan Ongetemde



Buku antik Tarzan de Ongetemde ini menggunakan bahasa Belanda. Buku kuno yang terbit pada tahun 1923 ini, dijilid dengan hard cover dan bersampul jaket. Kondisinya masih baik.
Ukuran : 16,3 x 11,3 Cm
Tebal 288 halaman
Edisi kedua, diterbitkan oleh Blank & Schoonhoven Waardt, Rijswijk 1923
hardcover dan dilapis kertas jaket.
Kondisi : Utuh dan Mulus
Harga Rp 75.000,-

Edgar Rice Borrough, lahir di Chicago Amerika Serikat, 1875 dan meninggal di Encino California pada tahun 1950, pada usia lanjut yaitu 74 tahun. Selain Tarzan, Edgar juga mengarang cerita lain yang berjudul John Carter.

Apakah anda tahu bahwa Edgar menjadi terkenal dan kaya raya, gara-gara membaca cerita murahan ? Ia kemudian meniru membuat cerita khayal bahkan lebih khayal dari yang ada. Pertama ia menulis Under the Moons of Mars yang secara bersambung dimuat di majalah The All-Story pada tahun 1912.

Kemudian Edgar membuat dua novel lagi, salah satunya yaitu karya besar yang meledak diseluruh dunia : Tarzan of the Apes yang dimuat bersambung mulai Oktober 1912.

Edgar sangat produktif. Khayalannya menyeluruh, tidak hanya dipermukaan bumi, tapi terbang ke angkasa luar dan menyelam kedasar perut bumi. Selain itu, ia juga bikin cerita fiksi western dan sejarah. Cerita karya Edgar juga banyak dimuat di Argosy Magazine.

Edgar memanfaatkan kepopuleran Tarzan antara lain dengan membuat strip komik, film, dan barang-barang bergambar Tarzan. Pada tahun 1923, ia mendirikan perusahaan Edgar Rice Burroughs, Inc., dan mulai mencetak sendiri buku karangannya hingga tahun 1930-an.

Seperti kelakuan orang sukses pada umumnya, Edgar yang kini kaya .... menceraikan isterinya Emma pada tahun 1934 dan menikah dengan pensiunan aktris Florence Gilbert Dearholt pada tahun 1935. Tapi pernikahan ini tidak lama, berakhir tahun 1942.

Edgar juga orang yang berani dan bersemangat. Buktinya walaupun usianya sudah lanjut, hampir 70 tahun, tapi masih minta ditugaskan sebagai wartawan perang dan meliput peristiwa Pearl Harbour. Edgar akhirnya menjadi wartawan perang Amerika Serikat yang paling tua selama Perang Dunia II.

Karena terkenalnya tokoh Tarzan, hingga ada kota diberi nama Tarzana di California dan Tarzan di Texas. Memang walaupun film bisu, Tarzan of the Apes amat terkenal pada waktu itu. Film ini dibintangi oleh Elmo Lincoln. Saking terkenalnya tokoh Tarzan, sebuah kaldera di Mars juga diberi nama Tarzan untuk mengenang Edgar.

Perang dunia ke dua berakhir, Edgar kembali ke Encino, California, untuk meninggal disana, setelah menderita sakit di hari tua, sesuatu yang tidak bisa ditolak oleh setiap mahluk yang hidup di dunia.

Edgar Rice Burroughs meninggal dunia 19 Maret 1950 akibat serangan jantung, setelah menulis 70 judul novel.

BOOKED

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.